Selamat Datang Di Rumah Informasi Seputar Kesehatan, Info Unik, Gaya Hidup, Dan Teknologi Beserta Tips Dan Trik Bermanfaat

Penting!!! 4 Hal Ini Bisa Mengganggu Fokus Dan Kinerja Kerja Kamu

  RN7      

Penyebab Utama Gangguan Fokus Kerja Dan Berkurangnya Kinerja Kerja

Sebagian dari kita tentunya pernah merasakan gangguan kesulitan untuk fokus ketika menyelesaikan sebuah pekerjaan bukan. Hal ini sudah barang pasti begitu mengganggu dalam proses kinerja kamu gaez. 

Bahkan lebih parahnya, bila hal ini terus berlarut-larut dapat mengganggu keberlangsungan karir kamu juga loh gaez. Ya, hal ini dikarenakan banyak waktu yang tak bisa kamu manfaatkan secara maksimal yang menentukan hasil kerja kamu.

Penyeba dan Cara Mengatasi Terganggunya Fokus Dan Konsentraai Saat Bekerja
Konsentasi Kerja Menurun Ilustrasi

Pekerjaan yang seharusnya dapat selesai dalam beberapa jam saja pun jadi selesai berhari-hari akibat sulit fokus karena gangguan. Untuk mengatasinya, pertama kita harus mengetahui dulu apa dan mengapa fokus bekerja kita mengalami gangguan. Gangguan-gangguan tersebut bisa datang dari mana saja dan dengan begitu mudahnya membunuh konsentrasi kita ketika bekerja. 

Nah, pada tips karir kali ini, kita akan mengulas hal-hal apa saja yang terlihat sepele namun ternyata bisa menganggu konsentrasi kita dalam bekerja. Seperti dikutip dari blog karir berikut beberapa tips yang bisa kamu terapkan untuk tetap fokus bekerja. Yuk kita simak gaez.

Baca Juga : 

Hindari multitasking
Bekerja multitasking yaitu melakukan berbagai pekerjaan pada saat yang bersamaan. Memang, di era modern seperti sekarang ini, kita dituntut untuk bekerja dengan cepat dan tepat. Dan bekerja multitasking dianggap dapat membantu menyeselsaikan pekerjaan dengan cepat. 

Multitasking justru memiliki efek yang buruk, diantaranya dapat memecahkan konsentrasi dan memecahkan fokus karena harus berganti kegiatan setiap kali hendak mengerjakan pekerjaan lainnya. Oleh sebab itu, hindari bekerja secara multitasking dan mulailah fokus menyelesaikan satu persatu pekerjaan kamu supaya hasilnya bisa lebih efektif lagi.

Hindari Gadget


Salah satu hal yang paling memungkinkan mendatangkan gangguan fokus kamu bekerja yaitu gadget. Fokus kerja memang sulit, gangguan bisa datang dari mana saja dan kapan saja, termasuk itu dari ponsel yang kita gunakan sekalipun. Sedikit atau banyaknya notifikasi-notifikasi yang masuk pada ponsel sering kali menjadi hal penyebab berkurangnya konsentrasi kerja kamu gaez. 

Maka dari itu, sebisa mungkin kurangi atau hindari penggunaan gadget selama jam kerja agar bisa kembali bekerja dengan fokus dan tugas selesai dengan tepat waktu.

Kurangnya Waktu Istirahat
Terlalu lama bekerja akan membuat Anda menjadi pusing, stress dan mengurangi konsentrasi. Maka dari itu, ketika jam istirahat sudah tiba, gunakan waktu tersebut semaksimal mungkin untuk mengistirahatkan pikiran agar kembali lebih fresh. 
Setidaknya gunakan waktu 1 jam untuk melakukan berbagai kegiatan untuk menyegarkan pikiran seperti makan siang, beribadah atau sekedar berbicara dengan teman kerja.

Kurang Mengkonsumsi Air Putih
Usahakan jangan biarkan tubuh Anda dehidrasi, sebab dehidrasi bisa mengubah mood seseorang menjadi sangat buruk, emosional, daya ingat menurun, bahkan memicu kecemasan.

Air putih dipercaya dapat meningkatkan oksigen dalam tubuh dan mampu memberikan energi serta menjaga konsentrasi. Maka itu, penting bagi kamu untuk mengkonsumsi air putih setiap hari agar dapat mengembalikan konsentrasi atau fokus dalam bekerja. 

Jadi, konsumsilah air putih yang cukup untuk menjaga tubuh tetap fit, pikiran fokus dan konsentrasi tetap terjaga.

Nah, itulah tadi ulasan beberapa hal yang bisa menyebabkan terganggunya konsentrasi fokus bekerja beserta kiat-kiat mengatasinya. Bagi kamu yang saat ini sedang mengalami masa-masa seperti diatas, bisa dicoba ya gaez supaya fokus kerja kamu kembali dan bekerjapun kembali menjadi sesuatu yang menyenangkan.

Baca Juga : 

logoblog

Kamu Baru Saja Membaca Penting!!! 4 Hal Ini Bisa Mengganggu Fokus Dan Kinerja Kerja Kamu. Jangan Lupa Komentar Dan Share

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment

Terima kasih telah membaca ulasan-ulasan menarik yang kami sajikan, tinggalkan juga jejak kehadiran kamu di kolom komentar ya gaez. Bila ada kritik dan saran, sampaikan pada kami melalui menu layanan Contact Me. Kebijakan blog ini, tidak mengizinkan meninggalkan link aktif, dan tidak memperkenankan penggunaan kata-kata yang mengandung sara.