Beragam kuliner khas nusantara dengan cita rasanya yang tinggi tak diragukan lagi kepopulerannya ke seantero negeri ini. Begitu pula masyarakat suku batak yang kebanyakan menjadi perantau di berbagai daerah lain memiliki makanan khas Batak yang tak kalah sedap dan selalu membuat rasa rindu kampung halaman.
Sebut saja Natinombur, masakan Ini terbuat dari ikan bakar yang disajikan dengan kuah kental penuh bumbu, dan makanan khas lainnya yang diyakini merupakan warisan leluhur yang konon pemberian namanya berdasarkan proses pembuatan hingga penyajiannya.
Nah, info unik berikut ini akan mengupas 5 menu kuliner khas batak beserta sejarah, latar belakang dan filosophy yang terkandung didalam nama masakan tersebut. Yuk kita simak.
1. Na Niura
Na Niura adalah salah satu makanan khas Batak, sajian Toba. Dahulu Na Niura hanya dihidangkan untuk raja-raja Batak. Bahan utamanya ikan Mas mentah yang disebut Dengke, dibersihkan terlebih dahulu dari duri dan lendir kemudian dimatangkan dengan cara merendamnya dengan air unte jungga (jeruk khas Tapanuli). Melalui proses ini, kualitas protein di ikan Mas menjadi lebih utuh karena sama sekali tidak terkena api, tidak direbus, tidak digoreng.
Bumbu siramnya terdiri dari gabungan 10 macam bumbu termasuk andaliman dan kecombrang yang memiliki cita rasa gurih yang kuat, harum, dan khas. Tekstur kenyal dari daging ikan yang sudah meresap asam jungga menghadirkan sensasi tersendiri.
2. Dengke Na Niarsik
Na Niarsik adalah kuliner tradisional khas Toba yang kaya dengan bumbu dan rempah. Na Niarsik berarti di-marsik-kan atau dikeringkan. Dengan kata lain, Dekke Na Niarsik, ikan yang dimasak terus-menerus sampai kuahnya kering, bumbunya menyerap ke ikan mas.
Terdapat 16 macam bumbu pada sajian kuliner ini. Dari andaliman, bunga kecombrang, dan bawang Batak menjadikan Na Niarsik menjadi spesial karena cita rasa tinggi, sehat dan alami.
3. Dengke Na Tinombur
Adalah makanan khas Batak sajian dari Toba. Bahan utamannya ikan Mujair, ikan Nila, ikan Mas maupun ikan Lele. Ikan dibakar, semua bumbunya direbus, kemudian dihaluskan dan disiramkan ke atas ikan bakar tersebut. Rasanya sangat nikmat apalagi dipadu dengan sambal rias dan andaliman yang bisa membuat lidah anda bergetar kenikmatan.
Agak mirip dengan pla rad prik (masakan khas Thailand populer), namun pastinya jauh lebih gurih tombur khas Batak.
4. Saksang
Saksang adalah olahan daging khas terpopuler dari tanah Toba, dengan bahan dasar daging cincang yang dimasak dengan bumbu khas cita rasa pedas dan getir dari andaliman yang merupakan jenis bumbu penyedap rasa yang hanya tumbuh di tanah batak.
5. Manuk Na Pinadar
ManukbNapindar adalah masakan Toba dengan ciri khasnya adalah rasa pedas dan getir dari andaliman. Ayam kampung dipanggang dan dilumuri bumbu khas.
Adapun untuk melengkapinya, ahli masakan batak biasanya menambahi dengan minuman khusus yang diberi penamaan Jus Martabe, adalah jus buah segar dengan bahan dasar buah Tiung (terong Belanda) pilihan dan Markisa yang diolah secara higienis, tanpa bahan pengawet dan disajikan langsung.
Baca Juga :
No comments:
Post a Comment
Terima kasih telah membaca ulasan-ulasan menarik yang kami sajikan, tinggalkan juga jejak kehadiran kamu di kolom komentar ya gaez. Bila ada kritik dan saran, sampaikan pada kami melalui menu layanan Contact Me. Kebijakan blog ini, tidak mengizinkan meninggalkan link aktif, dan tidak memperkenankan penggunaan kata-kata yang mengandung sara.